Perlu perawatan ekstra untuk meremajakan kulit Anda ketika telah melewati usia 30 tahun.
Tampil awet muda dengan wajah kencang dan cerah merupakan dambaan setiap orang, khususnya wanita. Walaupun banyak krim perawatan wajah yang menawarkan fungsi peremajaan, tetapi krim hanya bekerja pada lapisan kulit luar. Perlu perawatan ekstra apabila Anda berniat meremajakan kulit dari dalam.
Salah satu treatment yang sedang naik daun adalah Fotona 4D Laser. Teknologi yang berasal dari Eropa ini memberikan manfaat mengencangkan, mencerahkan, dan menghilangkan kerutan. Perawatan Fotona 4D ini juga memberikan efek rejuvenation yang mampu menyamarkan vlek hitam.
Baca Juga: Perawatan Fotona 4D Laser untuk Wajah Kencang dan Awet Muda
Manfaat Fotona 4D Laser
Fotona 4D Laser, treatment yang sering dilakukan oleh Kim Kardashian, diberi nama Fotona 4D karena merupakan kombinasi dari 4 fitur laser, yaitu SmoothLiftin, FRAC3, PIANO, dan SupErficial.
Perawatan ini memiliki 2 gelombang yaitu gelombang Er:YAG yang efektif mengangkat permukaan kulit kusam dan gelombang Nd:YAG yang efektif untuk mencapai lapisan kulit terdalam.
Selain itu treatment ini memiliki empat manfaat, yaitu:
- Pengencangan dari dalam
- Pencerahan
- Pengencangan dari luar
- Pengangkatan sel-sel kulit mati
Treatment Fotona 4D ini merupakan double tightening yang berarti perawatan dari dalam dan luar. Susunan otot wajah berlapir-lapis mempunyai peran dalam proses penuaan yang membuat wajah kendur. Oleh karena itu, proses pengencangan tidak cukup hanya pada bagian luar, melainkan harus dari dalam juga.
Proses Treatment Fotona 4D Laser
Secara sederhana proses treatment Fotona 4D Laser adalah sebagai berikut:
- Pertama, wajah dibersihkan;
- Kemudian, alat laser dimasukkan ke dalam area mulut dan diputar-putar di area pipi. Target pada tahap ini adalah lifting yaitu mengencangkan area wajah yang kendur;
- Tahap kedua adalah rejuvenating yang bertujuan untuk meremajakan kolagen dan sel-sel kulit mati;
- Tahap ketiga adalah lightening dan brightening yang bertujuan untuk mengangkat sel-sel kulit mati.
Kelebihan Proses Treatment Fotona 4D Laser
Sebagai salah satu treatment modern, Fotona 4D memiliki beberapa kelebihan dibandingkan dengan metode treatment lainnya, di antaranya adalah sebagai berikut:
- Tidak ada downtime, sehingga proses pengerjaannya tidak membutuhkan krim anestesi penahan rasa sakit.
- Tidak menimbulkan efek samping berupa kulit terkelupas atau menghitam, sehingga cocok dilakukan kapan saja.
- Proses pengerjaan cepat, kurang lebih 30-45 menit.
- Treatment bisa dilakukan sejak usia 20-an agar proses penuaan dini bisa dicegah.
- Dapat dikombinasikan dengan jenis treatment lainnya.
Tips Pasca Treatment Fotona 4D Laser
Pasca menjalani treatment Fotona 4D Laser, ada beberapa hal yang harus diperhatikan, yaitu:
- Setelah treatment selesai, dokter akan memberikan beberapa krim perawatan, usahakan untuk menggunakannya secara disiplin;
- Jangan menggunakan make up selama 1-2 hari setelah perawatan;
- Usahakan untuk memakai sunblock untuk menghindari paparan sinar matahari secara langsung.
Dengan metode treatment Fotona 4D Laser ini, manfaat untuk mengencangkan kulit akan langsung bisa terasa. Sedangkan efek mencerahkan, akan mulai timbul dalam 3-5 hari setelah perawatan. Para dokter juga menyarankan untuk melakukan treatment ini secara rutin 1 sampai 2 bulan sekali untuk mendapatkan hasil yang lebih maksimal.
Selain melakukan treatment di klinik kecantikan, usahakan untuk rutin melakukan olahraga, tidur cukup, hindari stress berlebih, menjaga pola dan asupan makanan, dan konsumsi vitamin yang mengandung antioksidan.
Baca Juga: Tidak Hanya Wajah, Area Kewanitaan Juga Bisa Alami Penuaan
Jika Anda berminat melakukan treatment Fotona 4D Laser, pastikan Anda berkonsultasi dengan dokter berpengalaman. Privee Clinic menyediakan layanan konsultasi dan perawatan kulit Anda yang dilakukan oleh dokter ahli di bidangnya.