Tanpa Kerut dan Tanpa Operasi dengan Lifting Face Treatment

by

Bertambahnya usia berarti elastisitas kulit wajah akan semakin berkurang. Hasilnya, wajah terlihat lebih kendur dengan banyak lipatan atau garis keriput di berbagai area. Tapi, ada satu cara ampuh untuk mengatasi masalah ini, dengan Lifting Face Treatment atau Facelift.

Facelift merujuk pada prosedur perawatan kulit wajah dengan mengangkat kulit yang kendur demi mengurangi keriput. Perawatan ini dilakukan di klinik kecantikan dengan penggunaan teknologi laser.

Tanpa operasi plastik, Anda bisa mendapatkan kulit yang kencang dan cerah. Hal ini dikarenakan teknologi laser yang dipakai akan merangsang produksi kolagen. Membuat kulit wajah jadi lebih kencang dan lembut. Nah, apa saja manfaat lain dari prosedur perawatan facelift?

Baca Juga: Face Lifting Treatment: Pengertian, Tujuan, dan Prosedur

Manfaat dari Lifting Face Treatment

Selain memperbaiki penampilan wajah dengan mengencangkan kulit, terdapat berbagai manfaat yang bisa Anda nikmati dengan menggunakan perawatan ini. Berikut penjelasannya.

1. Mengurangi Garis Halus dan Kerutan

Teknologi laser, ultrasound, atau radiofrekuensi pada perawatan facelift berguna untuk meningkatkan produksi kolagen dan elastin di bawah permukaan kulit.

Dua protein ini berfungsi untuk membentuk struktur kulit dan memberikan elastisitas, serta kekuatan. Dengan produksi protein yang meningkat, kulit wajah Anda tetap terlihat kencang dan cerah, tanpa garis halus atau kerutan.

2. Meningkatkan Sirkulasi Darah

Facelift treatment mampu merangsang dan meningkatkan sirkulasi darah ke area kulit wajah. Hal ini memberikan dampak baik terhadap hilangnya racun dari kulit.

Sirkulasi darah yang lancar juga dapat memberikan nutrisi untuk sel-sel kulit, memperlancar hilangnya bengkak, serta memperbaiki aliran darah.

3. Memperbaiki Tekstur Kulit

Lifting Face Treatment mampu memperbaiki tekstur kulit, walaupun kulit wajah kasar, tidak merata, dan berjerawat, sehingga menyebabkan kulit wajah yang tidak sehat.

Dengan perawatan ini, teknologi yang dipakai memiliki kemampuan untuk memperbaiki tekstur kulit. Melalui penghilangan sel-sel kulit mati dan memperbaiki pori-pori kulit.

4. Memperbaiki Warna Kulit

Yang keempat adalah membantu memperbaiki warna kulit Anda. Warna kulit wajah yang kusam dan tidak merata akan membuat kulit terlihat kurang sehat dan segar.

Dengan facelift treatment, tidak akan ada lagi warna kulit wajah yang seperti di atas. Produksi melanin dalam kulit akan terpicu oleh teknologi laser, yang dapat membantu kulit wajah menjadi lebih baik.

Prosedur Perawatan

Terdapat 4 tahap dalam prosedur perawatan ini dengan memakai Fotona 4D Face Lifting di Privee Clinic. Berikut penjelasan singkatnya.

1. SmoothLiftin Tightening Intraoral

Teknologi laser akan digunakan pada bagian dalam rongga mulut Anda untuk melakukan prosedur lifting pada area pipi.

2. FRAC3 Rejuvenation

Mencakupi proses pencerahan dan peremajaan kulit wajah.

3. Piano Skin Tightening

Mencakupi proses mengencangkan kulit wajah Anda.

4. SupErficial Laser Peel

Laser Peel digunakan untuk mengangkat sel kulit mati sehingga hasil akan tampak lebih halus dan glowing.

Facelift treatment bisa mengakibatkan beberapa efek samping setelah pengaplikasian seperti kemerahan, rasa sakit, bengkak, atau luka. Maka dari itu, penting sekali untuk konsultasi dulu dengan dokter atau ahli kecantikan Anda sebelum melakukan perawatan.

Itulah manfaat dan prosedur perawatan facelift yang mampu mengembalikan pesona kulit kencang dan cerah. Anda dapat melakukan perawatan ini di Privee Clinic dengan mengambil perawatan Fotona 4D Face Lifting. Tanpa operasi atau rasa sakit, kulit bebas dari kerut dan keriput!

Terlebih lagi, Privee Clinic difasilitasi dengan teknologi laser canggih dan dokter kecantikan berpengalaman. Jika Lifting Face Treatment dilakukan secara rutin, maka kulit Anda akan konsisten terlihat lebih kencang dan cerah. Tertarik untuk mencobanya? Hubungi kami di halaman ini.

Baca Juga: Cara Agar Wajah Awet Muda di Usia 30-40 Tahun

Bagi Anda yang tertarik melakukan face lifting treatment atau ingin kembali mengencangkan kulit yang kendur, Anda bisa melakukan perawatan di Privee Clinic. Dapatkan rekomendasi perawatan kulit yang sesuai untuk Anda. Konsultasikan keluhan kesehatan kulit Anda dengan dokter di Privee Clinic!

LATEST POST