Lebih Percaya Diri dengan Filler dan Botox Cuping Hidung

Lebih Percaya Diri dengan Filler dan Botox Cuping Hidung

by

Jika Anda mempertimbangkan opsi non-bedah untuk meningkatkan penampilan hidung Anda, filler dan botox cuping hidung bisa menjadi pilihan. Meskipun kedua prosedur ini bertujuan untuk memperbaiki tampilan hidung Anda, keduanya sangat berbeda dalam hal prosedur, hasil, dan durasinya.

Oleh sebab itu, ada baiknya Anda memahami terlebih dahulu perbedaan antara botox dan filler untuk cuping hidung. Dengan begitu, Anda dapat membuat keputusan yang tepat mengenai jenis perawatan mana yang lebih cocok untuk Anda.

Cara Kerja Botox dan Filler

Sebelum memutuskan perawatan yang tepat untuk Anda, penting untuk memahami perbedaan antara botox dan filler. Keduanya memiliki cara kerja yang berbeda dalam meremajakan tampilan wajah. Berikut ini penjelasannya:

1. Cara Kerja Botox

Botox bekerja dengan cara yang cukup sederhana, yakni mengendurkan otot-otot wajah melalui teknik injeksi botoks pada titik tertentu. Bahan aktif dalam Botox sendiri adalah botulinum toxin, yang dapat mencegah kontraksi otot yang menyebabkan otot 

Misalnya, menyuntikkan Botox ke cuping hidung dapat menyebabkan ujungnya sedikit terangkat sehingga bentuknya lebih proporsional. Demikian pula, Botox dapat mengurangi lubang hidung yang melebar dengan merelaksasikan otot-otot yang menyebabkan lubang hidung mengembang berlebihan.

2. Cara Kerja Filler

Di sisi lain, filler merupakan zat (seperti gel) yang disuntikkan di bawah kulit untuk, menghaluskan garis-garis halus, melembutkan lipatan, atau menyempurnakan kontur wajah. Umumnya, dokter menggunakan filler asam hialuronat (HA) karena memiliki antigenisitas yang sangat rendah dan sangat aman saat disuntikkan ke dalam tubuh.

Adapun filler untuk cuping hidung dalam istilah medis kerap disebut sebagai rhinoplasty non-bedah atau rhinoplasty cair. Asam hialuronat yang disuntikkan nantinya membantu menambah volume dan bentuk hidung sehingga pangkal hidung menjadi lebih tinggi dan tajam.

Baca juga: Hidung Besar dan Pesek? Begini Cara Mengecilkannya

Prosedur Botox dan Filler

Baik perawatan filler maupun botox cuping hidung, keduanya memiliki prosedur yang hampir mirip, yakni sama-sama menyuntikkan zat tertentu ke dalam titik yang direncanakan sebelumnya. Prosedurnya biasanya meliputi:

  • Konsultasi: Membahas tujuan estetika Anda dan jenis perawatan (atau kombinasi perawatan) mana yang paling baik untuk mencapainya.
  • Persiapan: Area perawatan dibersihkan dahulu kemudian dokter menerapkan anestesi topikal (biasanya perlu waktu antara 10 – 15 menit agar efeknya benar-benar terasa).
  • Suntikan: Menggunakan jarum halus, Botox atau filler disuntikkan ke area yang ditargetkan (hanya memakan waktu sekitar 15 – 30 menit saja)
  • Pasca-perawatan: Pasien biasanya dapat segera kembali beraktivitas sehari-hari, dengan beberapa panduan tentang perawatan setelahnya untuk memaksimalkan hasil dan meminimalkan efek samping.  

Tujuan Botox dan Filler Cuping Hidung

Saat memilih jenis perawatan, penting juga bagi Anda untuk memahami apa yang bisa dicapai dengan menjalani kedua prosedur perawatan ini:

1. Botox Cuping Hidung

Tujuan dari prosedur botox pada area cuping hidung adalah untuk menghaluskan kerutan dan membentuk ulang hidung secara halus dengan merelaksasikan otot-otot. Botox tidak mampu menambah volume atau mengubah struktur hidung secara signifikan. 

2. Filler Cuping Hidung

Sementara itu, filler cuping hidung bertujuan untuk menciptakan perubahan yang lebih dramatis dibandingkan dengan Botox. Filler pada area hidung dapat membantu memperbaiki benjolan, mengangkat ujung hidung yang kendur, dan membuat hidung tampak lebih simetris. 

Hasilnya bahkan bisa langsung terlihat (15 – 30 menit setelah perawatan) dan dapat disesuaikan untuk mencapai tampilan yang diinginkan. Jadi, bagi Anda yang menginginkan perubahan nyata dan signifikan pada hidung, filler menjadi opsi perawatan yang tepat. 

Baca juga: Facial Rejuvenation dengan Kombinasi Filler dan Skin Booster

Berdasarkan penjelasan di atas, dapat Anda simpulkan, baik filler maupun botox cuping hidung bisa menjadi dua solusi efektif bagi Anda yang ingin meningkatkan tampilan hidung. Anda pun bisa mendapatkan hasil perawatan yang memuaskan dan aman dengan melakukan treatment botox dan filler cuping hidung di Privee Clinic. 

Jangan khawatir karena prosedurnya selalu ditangani oleh dokter ahli menggunakan produk yang sudah tersertifikasi. Jadi, jangan ragu lagi! Segera hubungi kontak kami untuk memesan sesi konsultasi gratis. 

Di Privee Clinic, kami dengan senang hati merekomendasikan produk perawatan yang paling tepat untuk membantu Anda mencapai hasil yang natural dan sempurna. 

Dapatkan Kulit Halus Dengan Perawatan yang Tepat!
Dapatkan Kulit Halus Dengan Perawatan yang Tepat!

LATEST POST