Sudah bukan rahasia lagi bahwa kecantikan menjadi hal yang diidam-idamkan oleh banyak orang.
Berbagai cara akan dilakukan untuk mendapat wajah yang rupawan. Tidak terkecuali dengan koreksi pada bagian hidung. Meski demikian, untuk mengoreksi bagian ini, diperlukan ketelitian dalam memilih metode yang dipakai. Banyak sekali kasus-kasus yang menemui kegagalan. Hasil yang diharapkan adalah hidung mancung cantik, namun hasil yang didapatkan mahal hidung yang besar dan merah.
Perlu waktu yang cukup untuk mempertimbangkan sebelum memutuskan serta menilai dampak baik dan buruk yang akan timbul. Perawatan dengan zat yang kurang bisa diterima tubuh memang memberikan hasil yang lebih cepat dan lebih drastis. Hal tersebut yang akhirnya menjerat banyak orang untuk menginginkan hasil drastis dan fantastis.
Baca Juga: Skin Booster Membantu Melembapkan Kulit Kering
Mengapa Filler Hidung Aman?
Kesabaran adalah kunci kesuksesan dalam segala hal. Jika Anda mencari solusi koreksi hidung yang aman, filler adalah jawabannya. Filler telah terbukti aman untuk memancungkan hidung. Mengapa tindakan koreksi ini berani diproklamirkan sebagai perawatan yang lebih aman daripada tindakan koreksi yang lain? Zat yang digunakan pada perawatan filler adalah zat yang sebenarnya diproduksi alami oleh tubuh yaitu asam hialuronat.
Selain menjadi zat utama pada perawatan skin booster, zat ini juga digunakan sebagai zat utama untuk memancungkan hidup pada perawatan filler. Hanya dengan menyuntikkan asam hialuronat pada bagian hidung maka akan didapatkan hidung yang lebih mancung. Prinsip kerja dari tindakkan ini adalah menambahkan asam hialuronat pada bagian hidung untuk menggemukkan bagian tersebut.
Karena asam hialuronat sendiri adalah salah satu zat yang diproduksi oleh tubuh, penambahan zat ini dapat diterima tubuh dengan baik dan aman. Biasanya bila menggunakan bahan berbahaya, akan terjadi pengerasan pada beberapa tahun setelah dilakukan perawatan. Tidak begitu dengan filler untuk memancungkan hidung ini.
Manfaat maksimal yang didapat adalah sekitar 3 tahun dengan dua kali perawatan. Selama masa tersebut zat asam yang disuntikkan tidak akan mengeras. Melebihi masa tersebut, zat akan hilang dengan sendirinya. Bila Anda menghendaki, bisa dilakukan kembali tindakan memancungkan hidung.
Apakah Ada Efek Pengerasan?
Seperti yang sudah dijelaskan secara singkat bahwa filler ini menggunakan asam hialuronat yang sebenarnya sudah diproduksi oleh tubuh, maka tidak heran bila lama-kelamaan zat tersebut hilang dengan sendirinya. Tidak akan ada efek pengerasan seperti yang banyak orang takutkan. Zat asam hialuronat yang disuntikkan sendiri mirip dengan asam alami dalam tubuh Anda. Karena itu selain aman, reaksi alergi juga sangat minimal.
Faktanya, beberapa orang telah melakukan perawatan ini, jarang sekali terdapat alergi. Pasca penyuntikkan mungkin akan ada sedikit rekasi seperti gatal, namun hal itu akan segera hilang di hari berikutnya. Untuk tempat atau pusat kecantikan yang mampu melayani perawatan ini dengan maksimal harus dipertimbangkan.
Baca Juga: Injeksi Skin Booster Untuk Menjaga Nutrisi Kulit
Bila Anda ingin melakukan filler untuk memancungkan hidung yang aman, Privee Clinic, klinik filler Jakarta dapat menjadi pilihan Anda. Privee Clinic menyediakan perawatan lain seperti skin booster dan botox, untuk informasi lebih lengkap mengenai perawatan kunjungi kami di sini.